Bunut Bolong
Dimana Bunut Bolong pohon unik berlubang.
Bunut Bolong terletak sekitar 10 km arah utara pasar Pekutatan, Desa Manggisari, Kecamatan Pekutatan Bali ,dimana Bunut Bolong adalah pohon bunut yang suci serta dikeramatkan oleh penduduk sekitarnya. Bunut Bolong adalah pohon unik yang berlubang pada batangnya dimana kendaraan dapat melewati tepat ditengahnya., kendaraan bus pun bisa lewat di tengahnya.Bunut (L.Ficus) adalah sejenis tumbuhan yang beranting seperti pohon beringin yang bisa menjadi besar juga mempunyai nilai magis bagi masyarakat .
Bunut adalah nama jenis pohon ini dalam bahasa Bali,dimana pohon ini mirip dengan pohon beringin, dan kata Bolong berarti lubang, dengan demikian kata "Bunut Bolong" berarti pohon Bunut yang berlubang besar di tengahnya sehingga dapat dilalui kendaraan. Pohon Bunut suci ini terletak didaerah perbukitan di sisi timur dan perkebunan cengkeh, dibagian barat terdapat ngarai dan hutan tropis yang rimbun ..
Di lokasi Bunut Bolong seperti tempat keramat di Bali terdapat sebuah pura yang bernama Pujangga Sakti yang didirikan untuk menghormati seorang Maha Guru Hindu yang bernama Dang Hyang Sidhi Mantra, yang melewati daerah ini ratusan tahun silam.. Bunut Bolong terletak di daerah pegunungan wilayah Desa Manggisari, Kecamatan Pekutatan yang mudah dicapai dengan berbagai kendaraan ,dimana jika dari Denpasar berjarak tempuh sekitar 86 kilometer .
Bunut Bolong memiliki kawasan berhawa sangat sejuk. Dimana kita bisa menikmati suara-suara burung liar dan satwa liar lainnya. ,belum ada sarana wisata yang memadai hanya tersedia warung yanng menyediakan makanan dan minuman ringan .Bunut Bolong sering dikunjungi oleh turis local juga wisatawan asing terkadang datang berkunjung ke tempat ini, Bunut Bolong adalah tempat yang tepat untuk dikunjungi akan tempat wisata yang masih alami dan jauh dari keramaian.
baca juga info menarik dibawah ini :